Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kisah Youtuber Edho Zell: Dari Pengalaman Depresi Hingga Bertemu Tuhan

Edho Zell

Salah satu YouTuber ternama yakni Edho Zell menyampaikan keprihatinannya serta memberikan pesan kepada kita semua. Dalam video berjudul "Pengalaman depresi dan bunuh diri saya ...", ia menceritakan masa lalunya yang kelam. Ya, sebagian besar dari kita mungkin belum tahu jikalau YouTuber ini lahir dan besar tanpa sosok seseorang ayah, bahkan hingga kini ia belum pernah bertemu dengan ayah kandungnya.

Hidup di keluarga yang broken home bukanlah hal yang mudah bagi Edho. Ketika SMP-SMA Edho Zell menyadari bahwa ada sesuatu yang kurang dalam hidupnya. Ya, Father Figure yang menjadi teladan bagi seorang anak, tak pernah ia dapatkan.



Lantas apa yang terjadi pada dirinya? Edho kehilangan jati diri bahkan ia tak tahu apa arti hidup ini. Tahun demi tahun berlalu, Edho hidup tanpa iman. Sampai akhirnya pada tahun 2012, ia mengalami masalah yang besar, dimana ia gagal menyelenggarakan pernikahannya karena ada satu hal yang terjadi.

Semenjak saat itu hidupnya benar-benar berantakan, bahkan timbul pikiran untuk bunuh diri. Namun untung hal itu tidak terjadi. Edho memilih untuk mencari solusi kepada teman dan keluarganya. Tapi tak menemukan satu pun jawaban.

Sampai akhirnya, ia secara tidak sengaja membaca sebuah status milik temannya, yang berisi tentang 'firman Tuhan'. Kala itu Edho sangatlah anti dengan orang-orang gereja apalagi firman Tuhan, karena ia menganggap bahwa orang yang pergi ke gereja adalah orang-orang yang munafik. Namun entah mengapa setelah membaca status itu, hatinya tergerak untuk datang beribadah ke gereja.

Dengan hati yang terpaksa, akhirnya ia menginjakkan kakinya di tempat kudus tersebut. Saat mengikuti ibadah, air matanya terus mengalir dan ia benar-benar merasa lega. Minggu berikutnya, ia kembali pergi ke gereja namun bukan untuk menyembah Tuhan melainkan hanya mencari sebuah kelegaan, karena hanya di gereja ia bisa mengeluarkan air matanya.

Baca juga: Menemukan Passion Mengubah Hidup Igor 'Saykoji': "Tuhan Kasih Hikmat dan Kepercayaan Diri"



Minggu demi minggu berganti, ia terus belajar tentang kekristenan. Hingga akhirnya ia tahu siapa yang membuat hatinya lega. Ya, Dia adalah Tuhan Yesus. Sejak saat itu ia taat beribadah dan menemukan arti hidup sesungguhnya. Edho sadar bahwa hidupnya tidak untuk dirinya saja melainkan untuk orang lain dan untuk Tuhan. Ia juga menegaskan bahwa setiap manusia diciptakan dengan sebuah 'purpose' (tujuan) yang mulia. Dan hidup ini sangatlah berharga.

Melalui kesaksian Edho Zell kita belajar bahwa hanya Tuhanlah satu-satunya jalan keluar dari sebuah masalah. Tak peduli sebesar apapun masalah itu, Tuhan sanggup mengeluarkan kita dari setiap masalah yang kita hadapi. Jadi, tidak ada alasan untuk menyerah dari masalah, karena kita memiliki TUHAN yang jauh lebih besar dari masalah.

Apabila kamu mengalami stress atau depresi yang begitu berat, jangan ragu untuk mencari Tuhan. Karena Dia akan menguatkan hatimu. Jangan menyerah, karena kamu tak sendirian dalam menghadapi masalah!

Baca juga: Kesaksian Mongol Bintang Stand Up Comedy Pernah Jadi Pemimpin Gereja Setan

(Sumber: kesaksian-life)

Posting Komentar untuk "Kisah Youtuber Edho Zell: Dari Pengalaman Depresi Hingga Bertemu Tuhan"