Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kemenangan Argentina atas Nigeria, Lionel Messi: ‘Saya Tahu Tuhan Menyertai Kami’


Lionel Messi mengatakan bahwa dia tidak pernah merasakan penderitaan sebanyak yang dia rasakan di stadiun St.Petersburg saat melawan Nigeria. Namun dia percaya Argentina tidak akan tersingkir karena Tuhan menyertai mereka.

Lolosnya Argentina ke babak 16 Besar terbilang dramatis. Setelah bermain imbang 1-1 dengan Islandia di pertandingan pertama Grup D. Kemudian kalah dihajar oleh Kroasia 0-3. Argentina harus mati-matian di laga terakhir melawan Nigeria.


Namun, syukurlah Messi bisa menampilkan permainan terbaik dengan mencetak gol pembuka yang luar biasa untuk memberikan Argentina keunggulan di menit ke-14. Namun, situasi sempat berbalik, Nigeria menyamakan kedudukan di babak kedua lewat tendangan penalti yang dilakukan Victor Moses, meninggalkan Argentina di ambang eliminasi. Hingga gol kemenangan akhirnya berhasil tercipta lewat aksi Marcos Rojo pada menit ke-87.

Baca juga: 6 dari Top 10 Kontestan American Idol Memproklamasikan Iman Mereka di Dalam Kristus

Selebrasi Lionel Messi atas gol pertamanya
Pada peluit akhir, para pemain Argentina ambruk, beberapa menangis. Setelah seminggu ketegangan dan tuduhan, manajer mereka, Jorge Sampaoli, berbicara tentang sebuah "bencana", Argentina akhirnya menemukan jalan dan sekarang akan menghadapi Perancis di Kazan.

Baca juga: Wanita Muslim Kogi: "Yesus Menampakkan Diri kepada Saya & Mengatakan Dia akan Selamatkan Saya" | Audu Ramotu

Messi mengatakan bahwa pertandingan melawan Nigeria adalah laga yang sulit. "Saya tahu Tuhan menyertai kami dan tidak akan meninggalkan kami. Saya tidak ingat pernah menderita begitu banyak, karena situasi dan karena apa yang dipertaruhkan. Itu adalah sebuah kelegaan besar bagi kita semua." ungkapnya.

"Kami telah melewati hari-hari yang sulit karena hasil pada pertandingan sebelumnya, situasi yang kami hadapi, dan banyak hal lainnya. Tapi untungnya kami mampu mencapai tujuan kami. Kami tahu kami akan berhasil. Kami tidak berharap menderita begitu banyak, tapi kami yakin berhasil dan bersyukur kepada Tuhan hal itu terjadi" lanjut Messi.

Sampaoli berada di bawah tekanan berat sebelum pertandingan tetapi timnya menunjukkan perbaikan besar dari dua pertandingan sebelumnya di Rusia, meski membutuhkan gol terakhir Rojo untuk lolos.

Baca juga: Gadis ini Melukis Potret Yesus Saat Usia 8 Tahun. Bagaimana Kehidupan Dia Sekarang?



"Kami memainkan babak pertama yang sangat bagus," kata Sampaoli. “Kami menjaga bola, mengendalikan pertandingan dan mendapat banyak sentuhan. Keadaan menjadi lebih sulit ketika mereka mendapat penalti dan kemudian ada kegelisahan dan kecemasan yang tertutupi oleh kebahagiaan pada akhirnya. Para pemain ini bermain dengan hati, mereka melawan, dan mereka mendapat kemenangan yang memungkinkan kami lolos dan ini menjadi penting dalam memperkuat mereka untuk masa depan."

“Ini adalah kemenangan kepercayaan diri, keyakinan pemain yang memiliki kekuatan untuk percaya dan terus mencari tujuan sampai akhir. Elemen yang paling signifikan adalah keberanian yang mereka mainkan; ada banyak keberanian.”

(Sumber: The Guardian | Reuters)

Posting Komentar untuk "Kemenangan Argentina atas Nigeria, Lionel Messi: ‘Saya Tahu Tuhan Menyertai Kami’"